Legenda Barça, mantan pemain dan manajer, meninggal pada Kamis 24 Maret usai berjuang keras mengalahkan kanker
Legenda FC Barcelona, mantan pemain dan manajer, meninggal pada Kamis 24 Maret usai berjuang keras mengalahkan kanker
Cruyff tiba di klub pada Agustus 1973 dari Ajax, dikenal sebagai salah satu pemain terbaik dunia. Tak lama setelah kedatangannya Barça segera memanen hasil dari pemain asal Belanda yang membantu Barça meraih gelar di musim pertamanya, setelah itu meraih penghargaan Ballon d’Or kedua dan ketiga. Dengan strategi permainan yang cerdik, taktik yang istimewa dan kepemimpinannya, tak perlu waktu lama baginya untuk menjadi ikon Barça.
Tendangan akrobatiknya ke gawang Atletico Madrid dalam kemenangan 5-0 di Santiago Bernabeu pada 197, adalah satu dari sekian kenangan besar, yang akan hiduo dalam ingatan fans Barça. Di 1978, usai memenangi Copa del Rey, Cruyff hengkang dari klub.
Sepuluh tahun kemudian dirinya kembali lagi sebagai pelatih. Berjuangs elama delapan musim, dimana di saat itu dirinya memimpin klub meraih kesuksesan luar biasa hingga titik itu, memenangi empat gelar liga secara beruntun dan membawa klub memenangi juara European Cup pada Mei 1992 di Wembley. Dirinya membentuks ebuah tim yang dikenal dengan “Tim Impian”, satu tim yang memukau banyak orang dengan gaya bermain yang luar biasa.
Pada 1996, dirinya meninggalkan Barça dan pada 1999 terpilih sebagai pemain terbaik abad ini di Eropa. Seorang figure yang juga aktif dalam pergerakan Catalonia, dan di September 2006, pemerintah Catalonia menganugerahi dirinya dengan salib St. George, dan kemudian dirinya menjadi pelatih tim sepakbola nasional Catalan.